Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kering Tempe


Kering Tempe

Bahan:
2 papan tempe⁣
4 lembar daun jeruk, iris-iris⁣
4 cabe keriting, iris serong⁣
1 gula merah, ukuran yang bulat seperti koin⁣
Sedikit air asam jawa⁣
Garam⁣ secukupnya
Gula⁣ pasir secukupnya
100 ml air⁣

Bumbu halus:⁣
4 bawang merah⁣
2 bawang putih⁣
5 rawit domba⁣

Cara masak:⁣
1. Potong korek api tempe, goreng sampai kering, sisihkan⁣.

2. Tumis bumbu halus dan daun jeruk sampai wangi, lalu beri air⁣.

3. Tambahkan garam, gula pasir, air asam dan gula merah, aduk lalu tes rasa⁣.

4. Setelah mengental, masukkan tempe dan cabe yang sudah diiris serong, aduk sampai tercampur rata dan kering, sajikan.