Bakso Sapi Homemade

Bakso Sapi Homemade
Oleh: @vthree2107
Bahan bakso:
1 kg daging sapi setengah beku
200 gr es batu
2 butir putih telur
5 siung bawang merah (iris lalu goreng)
5 siung bawang putih (iris lalu goreng)
3 sdt garam
2 sdt kaldu jamur
2 sdt lada bubuk
1 sdt baking powder double acting
8 sdm tepung sagu
Cara:
1. Cuci bersih daging sapi, tiriskan lalu potong kecil-kecil.
2. Masukkan daging sapi dan es batu ke food processor, haluskan.
3. Masukkan bawang putih & bawang merah goreng.
4. Masukkan putih telur, garam, lada, kaldu jamur dan baking powder double acting, haluskan kembali sampai rata dan halus.
5. Masukkan tepung sagu, haluskan kembali sampai adonan menjadi pasta kental.
6. Didihkan air lalu matikan api.
7. Bentuk bakso lalu masukkan ke dalam air panas.
8. Setelah semua adonan selesai dibentuk, nyalakan kompor api sedang cenderung kecil, lalu masak bakso hingga matang.
9. Angkat bakso lalu langsung rendam ke dalam air es agar bakso tidak menciut.
10. Bakso siap disajikan dengan kuah, atau untuk tambahan bahan memasak.
11. Bisa juga di simpan di freezer untuk stok.
NB: Untuk satu resep di atas 1 kg daging sapi, jadi sekitar 140 butir bakso.