Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Telur Cit/Endog Cit Masakan Khas Banyuwangi yang Wajib Dicoba!


Telur Cit Masakan Khas Banyuwangi yang Wajib Dicoba!
Oleh: megatania 

Bahan-bahan:
6 butir telur ayam
1 batang sereh
2 buah daun jeruk
2 cm jahe
2 cm lengkuas
Secukupnya gula dan garam
Secukupnya kecap
1 sdm cuka (ini fungsinya mengenyalkan telor ya, bukan rasa asam)
Secukupnya air dan minyak goreng 

Bumbu halus:
6 butir bawang merah
2 siung bawang putih besar
3 butir kemiri
1/2 sdm petis udang 

Langkah:
1. Rebus telur hingga matang, lalu kupas kulitnya, sisihkan.

2. Rebus air (air baru ya bukan bekas rebusan telur tadi), tambahkan cuka dan kecap sedikit. Lalu masukkan telur rebus yang sudah dikupas sampai semua bagian telur berubah menjadi coklat kurang lebih 10 menit (air dikira-kira saja sampai telur terlihat terendam), sisihkan.


3. Sementara itu, haluskan bumbu, lalu tumis. Masukkan jahe, lengkuas, daun jeruk dan sereh.


4. Jika bumbu sudah harum, masukkan air kira-kira 200-300 ml. Tambahkan petis udang, kecap, gula dan garam, aduk rata. Bagi yang suka penyedap boleh ditambahkan sesuai selera.

5. Kemudian masukkan telur yang sudah direbus dengan air cuka dan kecap tadi (airnya jangan ikut dimasukin ya).


6. Aduk-aduk dan masak dengan api kecil sampai bumbu meresap, cicipi juga rasanya. Jika sudah pas matikan api. Bisa langsung disantap. Lebih enak disantap keesokan harinya.


Hasil: 4-5 porsi